Apakah Mudah Cara Menghasilkan Uang Dari Internet

 Bicara tentang menghasilkan uang dari internet? Ya, hal tersebut memang sedang ramai dibicarakan. Dibalik akhir-akhir ini susah mendapat pekerjaan didunia nyata, tambah lagi banyak juga pemutusan hubungan kerja (PHK) Di banyak perusahaan. Sementara itu berkembang pesatnya dunia internet pada zaman sekarang membuat sepertinya menarik untuk mulai membuka usaha dalam bidang online ini.

Kita semua tahu, saat ini hampir semua orang di seluruh dunia menghabiskan waktunya dalam dunia online. Seperti media sosial, game online, dan forum-forum komunitas.

Dan sepertinya semua aktivitas pokok sekarang sudah berjalan dengan sistem online juga seperti memesan makanan, jasa kendaraan hingga berbelanja semuanya sudah berbasis internet atau online.

Semua alasan itu yang membuat kebanyakan orang untuk berfikir ke arah berbisnis, berkarya atau bekerja di bidang online. Namun pertanyaannya, apakah mudah untuk dapat menghasilkan uang dari internet?

Cara menghasilkan uang dari internet

Apakah Mudah Menghasilkan Uang Dari Internet

Saya pribadi yang sudah memulai menjalankan beberapa cara menghasilkan uang dari internet dari zaman covid-19 menegaskan bahwa tidak mudah untuk dapat menghasilkan uang secara online.

Butuh beberapa proses seperti percobaan, kegagalan, masa sulit, dll hingga kita benar-benar dapat menghasilkan uang dari sistem online ini.

Jadi jangan mudah Anda percaya dengan kebanyakan iklan di media sosial yang suka mengiming-imingi penghasilan jutaan bahkan lebih hanya dengan cara yang simple.

Namun, tidak mudah atau sulit bukan berarti mustahil. Semua orang memang bisa menghasilkan uang dari internet. Asal satu kuncinya, bersungguh-sungguh.

Bersungguh-sungguh dalam artian tidak gampang menyerah. Karena untuk dapat benar-benar menghasilkan uang disini butuh waktu, konsistensi dan keuletan. Tidak ada yang instan. Sekali lagi saya tegaskan tidak ada satupun cara instan untuk dapat menghasilkan uang melalui internet.

Pertama kali saya dapat menghasilkan uang dari internet yaitu dari platform blogging atau menulis. Saya membangun sebuah web kemudian saya isi dengan tulisan saya sendiri yang kemudian web/situs saya diterima oleh Google Adsense dan muali mendapatkan penghasilan. Gaji pertama saya juga saat itu baru sekitar Rp 1,7 jt. Tapi segitupun dulu saya sangat senang sekali.


Gaji pertama dalam bidang online
Gaji pertama dalam bidang online

Dan Alhamdulillah semakin berjalannya waktu, datang juga penghasilan-penghasilan lainnya dari platform lain.

Ada banyak cara yang bisa Anda jalankan di bidang online ini. Semuanya bisa menghasilkan uang yang lumayan bahkan lebih dari cukup jika Anda benar dalam menjalankannya.

Ada beberapa tips dari saya yg mungkin bisa bermanfaat buat Anda:


1. Mulailah dari sekarang

Mulai saja dulu, jalanin saja dan lihat perkembangannya. Terserah mau jadi youtube, tiktokers, konten kreator di facebook, blogging, affiliates, digital marketing, atau apapun itu yang oenting mulailah dari sekarang.

Namu saran dari saya, berjalanlah di platform yang memang Anda sukai. Untuk pemula, jangan dulu bergerak di bidang yang menurut anda masih asing.

Karena kalau Anda hanya menumpukkan perencanaan tanpa memulai, semuanya akan sia-sia dan akhirnya menemukan kegagalan karena diri Anda sudah lelah duluan dengan semua perencanaan itu sebelum Anda memulai.


2. Jangan berharap instan

Ingat, semua platform berbasis online itu tidak ada yang instan. Jangan baru memulai 1-2 minggu trus tidak kunjung mendapat penghasilan lalu memutuskan untuk berhenti.

Didalam proses pembangunan profil Anda di bidang online, jangan berpacu kepada penghasilan,fokus saja untuk mengembangkan profil Anda supaya dikenal dan dipercaya banyak akun lainnya.

Kalau fikiran awal Anda udah ke uang, uang, dan uang, Anda akan cepat merasa capek dan akhirnya menyerah karena apa yang Anda harapkan tidak kunjung datang.

Bahkan lebih baik begini: Anda bangun profil online Anda, lalu targetkan dalam hati bahwa project Anda ini buat kesuksesan Anda di tahun depan. Statement ini lebih baik agar Anda tidak gampang menyerah.


3. Konsisten

Jadi, inti dari poin sebelumnya yaitu mulai saja dulu, kembangkan saja dulu, jangan berharap langsung mendapatkan uang. Jadikan project online Anda yang saat ini Anda bangun adalah sebuah perusahaan milik Anda sendiri yang akan berdiri di tahun depan.

Didalam proses Anda dalam membangun bisnis online Anda sendiri itu, kunci keberhasilannya adalah 1. Konsisten. Di platform manapun Anda memulai, intinya konsisten. Teruslah mencoba menghidupkan akun bisnis yang Anda buat, hingga nantinya akun tersebut yang akan membahagiakan Anda.

Karena jangan salah. Ketika Anda sudah berhasil di jaringan bisnis dunia internet ini, penghasilannya tidak akan kaleng-kaleng.


Itulah sedikit tips dari saya, semoga bisa bermanfaat buat Anda. Jika tidak dimulai dari sekarang, gak akan jadi-jadi. Setelah dimulai, jadikan itu sebagai project buat keberhasilan Anda di masa mendatang, bukan langsung dalam waktu dekat.

Terimakasih sudah berkunjung ☺️🙏

Belum ada Komentar untuk "Apakah Mudah Cara Menghasilkan Uang Dari Internet "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel